Daftar Harga All New Honda CR-V (Generasi Kelima) 2016–2023

Pricelist / Harga Mobil New Honda CR-V Gen 5 (2016–Sekarang) Terbaru & Bekas | CRV 2.0, 1.5 Turbo, Prestige

All New Honda CR-V atau generasi kelima SUV kelas dunia andalan Honda ini diluncurkan di tanah air pada tanggal 27 April tahun 2017 tepatnya di ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) setelah sebelumnya terlebih dahulu diperkenalkan di Detroit, Amerika Serikat pada tanggal 13 Oktober 2016. Kemudian mulai dipasarkan ke konsumen Indonesia pada tanggal 17 Juni 2017.

Berikut ini daftar harga Honda CRV Gen 5 kondisi baru di dealer resmi tahun 2023 untuk masing-masing tipe/varian:

  • Harga Honda All New CRV 2.0 CVT 2023 : Rp 525.300.000
  • Harga Honda All New CRV 1.5 Turbo CVT 2023 : Rp 606.300.000
  • Harga Honda All New CR-V 1.5 Turbo Prestige CVT 2023 : Rp 669.600.000
  • Harga Honda All New CRV 1.5 Turbo Prestige CVT (Black Edition) Terbaru : Rp 686.600.000

*harga dapat berubah sewaktu-waktu

Harga Bekas Mobil Honda New CRV Gen 5

  • Harga Mobil CR-V Bekas Tahun 2020 kurang lebih : Rp 489jutaan
  • Harga Mobil Bekas CR-V 2019 sekitar : Rp 420 juta-an.
  • Harga Honda CR-V 1.5 TURBO Prestige 2017/2018 Putih Sunroof bekas : Rp 363.000.000

Review Mobil All New Honda CR-V Turbo : Lebih Gagah Lebih Mewah

Honda CR-V adalah sebuah model SUV global (Worldwide SUV), di setiap generasi selalu dihadirkan teknologi terbaru, fitur terdepan serta desain yang premium. All New Honda CR-V saat ini hadir dengan desain berkarakter, performa mesin semakin bertenaga, disertai dengan ruang kabin yang semakin mewah berkapasitas 7 penumpang sesuai dengan kebutuhan konsumen di Indonesia. Honda CR-V gen 5 ini mendapatkan perubahan yang sangat signifikan di berbagai bagian mulai dari eksterior, interior dan mesin baru.

Honda CR-V generasi kelima menggunakan mesin 1.5 VTEC Turbo bertenaga maksimal 190 PS @ 5600 rpm dan torsi 240 Nm @ 2000 – 5000 rpm yang merupakan terbesar di kelasnya, dengan transmisi matic CVT yang kini dilengkapi dengan teknologi Step-Shift programming. Alhasil membuat perpindahan gigi lebih terasa ketika berkendara.

Untuk pasar Indonesia, Mobil ini tersedia dalam tiga tipe/varian yakni varian 2.0L (bermesin 2000cc N/A), 1.5 Turbo (bermesin 1500cc Turbo), dan 1.5 Turbo Prestige dengan bandrol harga yang berbeda-beda dan yang memilki bandrol harga paling tinggi untuk yakni varian CR-V 1.5L A/T Turbo Prestige.

Terlihat perubahan pada bagian eksterior yang sudah menggunakan full LED headlight dengan LED Daytime Running Light (DRL), foglamp LED. Ditambah lagi penggunaaan wide fender, pelek alloy berukuran 18 inci, tailgate spoiler baru, shark fin antenna, rear wiper, lampu belakang LED light bar, dan dual exhaust pipe + finisher. Power Panoramic Sunroof semakin menambah kesan premium dan kenyamanan berkendara.

Seluruh varian All New Honda CR-V tersedia dalam 7 pilihan warna, yaitu Crystal Black Pearl, Modern Steel Metallic, Lunar Silver Metallic, White Orchid Pearl, Passion Red Pearl, Deep Ocean Blue, dan Dark Olive Metallic. Seluruh varian All New Honda CR-V tersedia dalam 7 pilihan warna, yaitu Crystal Black Pearl, Modern Steel Metallic, Lunar Silver Metallic, White Orchid Pearl, Passion Red Pearl, Deep Ocean Blue, dan Dark Olive Metallic.

Darshboard Honda New CRV Gen 5 Turbo Prestige Jok 3 Baris

Foto interior mobil New Honda CR-V gen 5 terbaru.

Untuk interior All New Honda CR-V, kini dihadirkan kembali pilihan varian dengan konfigurasi kursi 3 baris yang muat 7 penumpang pada varian 1.5 liter Turbo dan 1.5 liter Turbo Prestige, sesuai dengan kebutuhan konsumen di Indonesia. Kabin model semakin mewah, tersedia sistem audio video dengan layar sentuh 9 inci yang dilengkapi nanoeTM system yang berfungsi untuk menjaga kualitas udara di dalam kabin. Pemandangan dari dalam kabin All New Honda CR-V semakin luas dengan hadirnya Power Panoramic Sunroof. Tak hanya untuk penumpang, All New Honda CR-V juga menawarkan ruang kargo yang fleksibel, didukung Power Tailgate with Height Adjustment yang memudahkan saat memuat barang.

All New Honda CR-V juga menawarkan pilihan mesin 1.5 liter Turbo with Earth Dreams Technology yang menawarkan tenaga terbesar di kelasnya. Didukung CVT Earth Dreams Technology membuat perpindahan transmisi lebih halus dan performa mesin yang maksimal serta konsumsi bahan bakar yang efisien. Dari segi keselamatan, All New Honda CR-V juga dilengkapi dengan fitur-fitur keselamatan berteknologi tinggi untuk kenyamanan penumpang.

Harga Baru All New CRV Saat Awal Peluncuran 2017: untuk All New Honda CR-V 2,0 L baru di dealer pada saat itu dibanderol dengan harga Rp 432 juta (on the road Jakarta), All New Honda CR-V 1,5L Turbo Rp 466 juta, dan All New Honda CR-V 1.5L Turbo Prestige Rp 506 juta.

2021 New Honda CRV Turbo Facelift

Varian penyegaran (facelift) dari Honda CR-V untuk pasar Indonesia diluncurkan pada Februari 2021. Khusus untuk tipe tertingginya yakni tipe Prestige kini dilengkapi dengan fitur keselamatan aktif yang disebut Honda Sensing yang terdiri dari Adaptive Cruise Control with Low Speed Follow, Lane Keeping Assist, Lane Departure Warning, Forward Collision Mitigation & Automatic Brake System.

Fitur & Varian All New Honda CR-V

Seperti dijelaskan sebelumnya, All New Honda CRV di Indonesia tersedia dalam 3 pilihan varian, yaitu All New Honda CR-V 2.0L , All New Honda CR-V 1.5L Turbo dan All New Honda CR-V 1.5L Turbo Prestige, yang masing-masing mempunyai fitur dan harga berbeda.

Overview All New Honda CR-V 2.0 Liter

Honda New CR-V 2.0L Gen 5 Pre-Facelift 2017 2018 2019

Foto mobilAll New Honda CR-V gen 5 varian 2.0L i-VTEC tahun 2016 2017 2018 (model awal sebelum facelift).

Spesifikasi dan Fitur Utama :

  • Mesin 2.0L SOHC i-VTEC Engine 154PS
  • Transmisi CVT with Earth Dreams Technology
  • Ukuran Velg Standar 18″ Alloy Wheel
  • Layar 7″ Touchscreen Display Audio
  • Full LED Headlamp with Daytime Running Light
  • LED Fog Light Rounded
  • HFT Switch
  • 6 Airbags
  • Cruise Control
  • HSA + VSA

All New Honda CR-V 1.5 Liter Turbo

New Honda CRV 1.5L Turbo facelift 2020 2021 2022 2023

Foto All New Honda CR-V 1.500cc Turbo dengan lampu LED.

Harga: Rp.606.300.000. *Harga yang tertera adalah harga untuk nomor rangka tahun 2023.

Fitur utama dan Spesifikasi Honda New CR-V varian 1.5L Turbo:

  • 1.5L DOHC VTEC Turbo Engine 190PS
  • CVT with Earth Dreams Technology
  • 18″ Bold Alloy Wheel
  • 3 Row Seat
  • 7″ Touchscreen Monitor with Multi Angle Rear View Camera
  • Leather Seat, Steering, and Shift Knob
  • 8-way Driver Power Seat Adjuster with Lumbar Support
  • Wood Panel Garnish Interior
  • Rain Sensing Windshield Wiper

Tipe ini memiliki semua fitur dari tipe 2.0 dengan perbedaan pada mesin 1.5 Liter DOHC Direct Injection VTEC Turbo with Earth Dreams Technology yang menghasilkan tenaga terbesar di kelasnya, yaitu dengan tenaga maksimal 190 PS pada 5600 rpm dan torsi maksimal 240 Nm pada torsi maksimal 2000 – 5000 rpm dengan tambahan di bagian eksterior berupa Dual Exhaust Pipe + Finisher.

All New Honda CR-V 1.5 Liter Turbo Prestige

Honda New CR-V 1.5L Turbo Prestige Gambar mobil Honda New CR-V gen 5 varian tertingi 1.5L Prestige Turbo dengan fitur power panoramic sunroof. *foto versi 2021-2023.[/caption
Harga: Rp. 669.600.000. *Harga yang tertera adalah harga untuk nomor rangka tahun 2023.

New Honda CR-V 1.5 Liter Turbo Prestige Specs:

  • 1.5L DOHC VTEC Turbo Engine 190PS
  • CVT with Earth Dreams Technology
  • Power Panoramic Sunroof
  • Honda Sensing
  • Sequential LED Turning Signal
  • Remote Engine Start
  • Hands-Free Access Power Tailgate
  • Smart Key with Power Tailgate Button
  • Front Passenger 4-Way Power Seat Adjustment

Aksesoris, Paket Cermat dan Paket Cermat Plus
Sementara All New Honda CR-V Modulo Edition memberikan keleluasaan bagi konsumen untuk memilih aksesoris Modulo sesuai dengan selera, untuk tampilan yang semakin sporty. Aksesoris Modulo bisa didapatkan di seluruh dealer resmi Honda di Indonesia dan dapat dibeli terpisah.

Cek juga pendahulunya, daftar harga Honda CR-V generasi keempat bekas untuk pilihan yang lebih terjangkau.

tags: ,
Apakah kamu suka Daftar Harga All New Honda CR-V (Generasi Kelima) 2016–2023? Bagikan info ini ke kenalan Anda.