Daftar Tempat Wisata di Brebes

Daftar Objek Wisata di Daerah Kabupaten Brebes, Jawa Tengah

Brebes adalah salah satu kabupaten di Provinsi Jawa Tengah, Indonesia yang wilayahnya berbatasan dengan Laut Jawa di sebelah utara, provinsi Jawa Barat di sebelah barat, Kabupaten Cilacap dan Banyumas di sebelah selatan, serta Kabupaten Tegal di sebelah timur. Kabupaten Brebes yang terkenal dengan telur asinnya ini juga menyimpan beberapa potensi parwisata baik itu dalam bentuk wisata alam, sejarah dan budaya serta wisata kuliner. Berikut daftar tempat wisata di Brebes yang terkenal dan layak dipertimbangkan sebagai destinasi liburan Anda berikutnya:

Daftar Objek Wisata Sejarah & Budaya Daerah Kabupaten Brebes

Masjid Agung Brebes
Kompleks Pendopo Kabupaten Brebes
Masjid Al Kurdi didesa Karangmalang yang dibangun tahun 1917
Jembatan Sakalimolas di Bumiayu, Brebes

Daftar Objek Wisata Alam di Sekitar Brebes

Kolam renang Ciblon Waterboom Brebes

Ciblon Waterboom Brebes, merupakan wisata air yang digemari di Brebes. Di tempat ini tersedia wahana menarik dan menantang serta kolam renang yang bervariasi.

Bendungan Malahayu

Waduk Malahayu, merupakan peninggalan masa penjajahan Belanda yang ada di Brebes. Di tempat wisata alam ini Anda dapat melihat pemandangan waduk dan hutan jati yang indah.

Pantai Parin Brebes

Pantai Randusanga Indah (Parin), merupakan tempat wisata yang menawarkan keindahan alam yang mempesona. Selain itu di pantai ini Anda juga dapat menikmati olahan ikan bakar.

Gambar Waduk Penjalin

Waduk Penjalin, tempat rekreasi murah di Brebes. Obyek wisata di Brebes yang satu ini sangat populer. Waduk ini memiliki ukuran yang cukup luas dan menyimpan keindahan alam yang menyegarkan.

Tlogo Renjeng

Telaga Renjeng, Cagar Alam di Brebes yang menyimpan keindahan alam sejuk dan juga mitos ikan lelenya. Selain itu dulu tempat ini merupakan tempat mandi para raja-raja yang ada di Jawa.

  • Mata Air Sungai Pemali
  • Pemandian Air Panas Cipanas Bantarkawung
  • Pemandian Air Panas Cipanas Kedungoleng
  • Mata Air Cibentar, Bentarsari, Salem
  • Air Terjun Waru Doyong
  • Mata Air Dua Suhu
  • Agrowisata Kaligua
  • Agrowisata Sepoor Teboe PG Jatibarang
  • Kebun Durian Antap Sari di desa Rajawetan, Tonjong
  • Cipanas Jalatunda di desa Ciseureuh

Daftar Makanan Khas & Kuliner Khas Brebes

  • Telur asin asli khas Brebes
  • Sate kambing muda khas Brebes
  • Rujak Belut Mak Ribut di desa Cigedong
  • Kupat Blengong dan Sate Blengong
  • Bandeng Presto Duri Lunak khas Brebes
  • Nasi lengko
  • Tape ketan daun jambu
  • Teh Poci Wasgitel
  • Kerupuk rambak
  • Bakso Dengkil, Kersana

Daftar Kesenian Daerah Khas Brebes

Jika Anda beruntung, saat berada di Kabupaten Brebes mungkin Anda bisa menyaksikan pentujukan kesenian khas daerah Brebes, diantaranya:

  • Sintren
  • Seni Burok / Burokan
  • Barongan
  • Wayang Golek
  • Dogdog Kaliwon
  • Kuntulan
  • Calung yang berkembang di sekitar kecamatan Bantarkawung
  • Tari Topeng Brebes
  • Tari Topeng Sinok
  • Reog Banjarharjo
tags: ,
Apakah kamu suka Daftar Tempat Wisata di Brebes? Bagikan info ini ke kenalan Anda.